PENTING! 7 Fungsi ERP untuk Efisiensi Kerja Perusahaan

Saat ini sudah banyak Software ERP Indonesia yang secara tidak langsung membantu perusahaan untuk beralih dari cara konvensional ke dalam sistem yang memudahkan dalam menjalankan bisnis dengan fungsi ERP.

Mendengar ERP atau Enterprise Resource Planning, maka sudah sangat jelas berbicara tentang perencanaan sumber daya perusahaan.

Secara umum ini merupakan sebuah konsep dimana perusahaan dapat membuat perencanaan untuk memanfaatkan sumber daya secara maksimal.

Sumber daya yang dimaksud menekan pada aspek finansial, akuntansi, sumber daya manusia, rantai suplai dan lain sebagainya.

Perusahaan yang menggunakan ERP dapat menghasilkan pekerjaan yang efisien dan memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen yang berujung pada keuntungan maksimal perusahaan.

Lantas apa saja fungsi ERP dalam meningkatkan efesiensi kerja pada perusahaan? Kita simak selengkapnya di bawah ini.

Sumber Daya Terintegrasi

Apabila ada sistem penjualan berdiri sendiri, sistem manajemen pelanggan terpisah, dan juga sistem blast email marketing juga terpisah.

Pastinya hal ini akan membuat efesiensi dalam bisnis akan menurun dan dapat mengakibatkan kesalahan data.

Ada kemungkinan data yang terdapat di sistem penjualan berbeda dengan yang tercatat di sistem manajemen pelanggan, lalu data mana yang benar dan harus digunakan?

Dengan menggunakan ERP hal ini dapat Anda hindari karena semuma modul bisnis yang ada didalamnya menggunakan resource yang sama sehingga data yang ditampilkan juga akan sama di semua modulnya. Kesalahan data tidak akan terjadi jika semua modul telah terintegrasi dengan baik.

Manajemen dan Perencanaan

Dengan menggunakan ERP yang mampu menyajikan keseluruhan data dari tiap modul dengan baik dan akurat dan sistematis, maka Anda dapat melakukan monitoring serta perencanaan improvisasi strategi bisnis kedepannya dengan lebih baik karena data yang disajikan lebih terpercaya.

Hal ini dapat memudahkan para bisnis development Anda untuk menentukan strategi kedepannya dengan lebih baik karena didasarkan data yang benar dan terintegrasi.

Data yang Akurat

Akurasi data yang disajikan tentu saja akurat. Karena jika suatu modul dilakukan sebuah perubahan data maka modul modul yang terkait juga akan berubah datanya sesuai dengan yang baru.

Sehingga terjadinya kesalahan data akan terhindar jika Anda menggunakan system ERP yang terintegrasi dengan baik.

Dengan akurasi data yang tinggi maka akan meningkatkan efesiensi setiap divisi dengan baik karena tidak perlu lagi adanya waktu untuk melakukan pencocokan data.

Baca Juga : Langkah Implementasi ERP Lengkap

Tingkatkan Kolaborasi

Dengan data data yang tersajikan dengan akurat akan menghadirkan kemungkinan kolaborasi antar divisi dengan lebih baik. Kolaborasi antar divisi yang baik sangat penting untuk meningkatkan efesiensi serta profit perusahaan.

Data antar divisi terkait yang disajikan dengan baik dan realtime akan memotong waktu pertukaran data antar divisi yang berkaitan sehingga akan lebih cepat dan efesien.

Menghemat Biaya

Investasi dalam bidang IT untuk meningkatkan kinerja akan sangat membutuhkan biaya yang terbilang besar. Apalagi jika sistem yang dibuat ternyata tidak dapat terintegrasi dengan sistem yang telah ada atau sistem baru yang nantinya akan dibutuhkan.

Namun jangan khawatir, dengan menggunakan ERP di setiap modul yang diperlukan dalam perusahaan tentunya akan menekan biaya pengeluaran untuk pengembangan sistem.

Selain semua modul dibuat dengan sistem yang sama (ERP) datanya juga akan dengan mudah berintegrasi antar tiap modul.

Keamanan Data

ERP memiliki keamanan serta control pembatasan untuk menncegah terjadinya pelanggaran penggunaan data.

Karena seluruh data terpusat dan tersimpan dengan ketat makan keamanannya pun akan terjaga. Admin dapat mebuat role tertentu untuk mengakses sebuah data atau melakukan akses tertentu.

Admin juga mampu menghentikan akses secara langsung apabila terdapat user yang mencurigakan di dalam sistem ERP tersebut.

Membuka Peluang Bisnis

Fungsi ERP yang terakhir dapat memberikan laporan yang lengkap, akurat dan real time seperti sumber daya material, sumber daya manusia, mesin dan sebagainya untuk membantu manajemen dalam melakukan perencanaan bisnis kedepan.

Sehingga manajemen dapat dengan mudah melakukan keputusan akan perkembangan bisnis perusahaan. Anda dapat dengan mudah mengambil manfaat dari software ERP di atas dengan mulai mencoba implementasi sistem ERP.

Bisa bertahap dari kebutuhan pengelolaan human resource dulu, finance, atau supply chain bagi anda yang bergerak di perusahaan retail.

Siapa yang memerlukan sistem ERP?

Secara teori sebenarnya hanya perusahaan besar yang membutuhkan sistem yang terintegrasi karena begitu kompleksnya proses bisnis yang ada di perusahaan besar.

Namun saat ini akan lebih baik jika perusahaan bahkan yang baru merintis sekalipun sudah mulai mempertimbangkan untuk mengadopsi sistem ERP sejak awal untuk menghindari kerumitan migrasi data di kemudian hari.

Kesimpulan

Apapun jenis perusahaan yang sedang anda jalankan, sistem ERP bisa menyesuaikan dengan proses bisnis di perusahaan Anda.

Di era teknologi saat ini, yang terpenting adalah kemampuan untuk integrasi antar aplikasi atau modul, sehingga ke depan Anda dapat dengan mudah untuk saling menggunakan data dengan mudah.

Adapun beberapa fungsi ERP ini sangat penting Anda terapkan di perusahaan untuk meningkatkan efesiensi kinerja perusahaan. Memang menggunakan sistem ERP perlu belajar hal baru, tetapi jika kita sudah mengunakan dan mengetahuinya Anda pasti sudah merasakan manfaat ERP yang ada.

Berbagai macam software ERP yang ditawarkan di Indonesia bisa Anda pilih, tetapi Anda perlu mengetahui dulu kelebihan dan kekurangan ERP tersebut.

Anda bisa menggunakan software akuntansi MASERP, dengan sistem yang fleksibel bisa online maupun offline, di MASERP ini Anda juga dapat mengcustom kebutuhan perusahaan Anda. Jadi dalam satu sistem MASERP sudah bisa mencangkup semuanya.

Jika Anda ingin jelasnya Anda bisa mencoba dengan konsultasi gratis dengan konsultan ahli kami dengan klik gambar di bawah ini.

Baca Juga : ERP Consultant: Apa Saja Skill dan Tanggung Jawabnya?

New call-to-action