DPLK Adalah: 3 Tips Memanfaatkan Dana Pensiun Lembaga Keuangan

Dana Pensiun Lembaga Keuangan atau DPLK adalah lembaga yang mengelola dana pensiun untuk pegawai perusahaan dan perorangan. DPLK dikelola oleh bank atau perusahaan asuransi jiwa yang melaksanakan program pensiun dengan sistem pembayaran iuran. Pada dasarnya, program ini mirip dengan program Jaminan Hari Tua (JHT) dari BPJS Ketenagakerjaan. Gaji kamu dipotong secara otomatis setiap bulan, lalu uang tersebut dikelola oleh DPLK sebagai dana pensiun.

Hanya saja, keanggotaan di DPLK tidak bersifat wajib. Kamu juga dibebaskan untuk menentukan besaran iuran kepesertaan. Meskipun sudah ada BPJS Ketenagakerjaan, program ini diperlukan buat menambah target dana pensiun kamu di masa depan.

Pengertian Dana Pensiun Lembaga Keuangan

DPLK adalah lembaga yang mengelola dana pensiun untuk pegawai perusahaan dan perorangan. DPLK dikelola oleh bank atau perusahaan yang melaksanakan program pensiun dengan sistem pembayaran iuran. melalui penyelenggaraan Program Pensiun Iuran Pasti untuk individu perorangan baik yang berstatus sebagai karyawan maupun pekerja mandiri.

Dana pensiun tersebut akan dikelola secara terpisah dengan dana pensiun karyawan dari bank maupun perusahaan asuransi yang menyelenggarakannya. Jadi, kamu tidak perlu kuatir karena dana pensiun tersebut dijamin aman. Program DPLK membantu kaum muda milenial yang seringkali merasa kesulitan untuk menyisihkan penghasilan guna mempersiapkan masa depan.

Manfaat Program DPLK

Siapapun orangnya suatu saat pasti akan menua dan sampai pada masa pensiun dimana saat itu kamu akan kehilangan pendapatan namun kebutuhan hidup tetap ada. Karena tidak semua orang beruntung mendapatkan tunjangan pensiun dari pemerintah seperti para aparat negara maka mempersiapkan tabungan masa pensiun itu penting sekali.

Nah, kamu tidak perlu ragu untuk “merelakan” beberapa persen dari gaji tiap bulan untuk dijadikan sebagai tabungan masa pensiun karena manfaatnya cukup banyak. Manfaat yang bisa kamu dapatkan dari tabungan pensiun DPLK adalah sebagai berikut:

Sumber Keuangan di Masa Tua

Ketika sudah memasuki masa pensiun nanti otomatis kamu tidak lagi menerima gaji dari perusahaan. Artinya sumber keuangan kamu selama ini telah hilang sementara untuk mencari pekerjaan lagi tentunya hampir tidak memungkinkan karena usia yang sudah tua. Namun kebutuhan hidup tidak akan berhenti meskipun kamu sudah tidak mendapatkan penghasilan lagi. Tabungan pensiun membantu kamu terhindar dari kondisi pelik seperti itu.

Dana yang selama ini kamu sisihkan untuk ditabung saat masih bekerja produktif bisa digunakan sebagai sumber penghasilan masa tua. Contohnya, dana tabungan tersebut bisa digunakan untuk modal usaha atau membeli properti kemudian disewakan kepada orang lain maka kamu akan mendapatkan passive income tiap bulan.

Jaminan Pendapatan Masa Tua

Mungkin memang sebagian kalangan pekerja nantinya akan mendapatkan pesangon ketika memasuki masa pensiun. Namun dengan uang pesangon yang jumlahnya tidak seberapa tersebut tentunya tidak bisa menjamin biaya hidup selamanya. Apalagi kalau kamu tidak memutarkannya ke dalam bisnis atau investasi maka uang tersebut lama-lama akan habis.

Berbeda kalau kamu sudah mempersiapkannya dengan memiliki tabungan dana pensiun. Dana yang tersimpan di dalam tabungan tersebut bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kamu tidak perlu menggantungkan kebutuhan finansial masa tua kepada anak ataupun saudara lainnya.

Investasi

Tabungan pensiun DPLK juga bisa dimanfaatkan sebagai bentuk investasi kamu. Jika tidak diambil maka saldo pada tabungan tersebut akan terus bertambah karena bunga yang didapatkannya. Semakin besar jumlah saldo tabungan dana pensiun kamu otomatis semakin besar juga bunga yang didapatkan. Meskipun memiliki risiko layaknya investasi reksa dana namun sangat kecil persentasenya. Sedangkan nilai imbal hasil yang bisa kamu peroleh dari tabungan pensiun DPLK tersebut sekitar 8% sampai 10% per tahunnya.

Tips memanfaatkan DPLK secara maksimal

Sebelum bergabung menjadi anggota, simak beberapa tips berikut terlebih dahulu supaya pengelolaan dana pensiun kamu lebih maksimal.

Bergabung Jauh Hari Sebelum Pensiun

Periode waktu investasi di DPLK paling ideal adalah 10-20 tahun agar keuntungan yang diperoleh menjadi lebih besar. Meski lama, tetapi perencanaan keuangan yang dibuat sekarang berpotensi berubah di masa mendatang dikarenakan situasi dan kondisi ekonomi yang tidak terprediksi.

Ikut Program Mandiri

Semua orang bisa mengikuti program DPLK secara mandiri, termasuk orang yang tidak memiliki penghasilan tetap, selama sanggup melunasi iuran setiap bulan. Dengan kata lain, investasi di program ini tidak membutuhkan modal besar, melainkan konsistensi untuk menyetor secara berkala.

Memiliki NPWP

Bagi peserta yang berusia lanjut disarankan membuat Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sebagaimana DPLK termasuk lembaga pengelola investasi wajib pajak.

Dengan memiliki NPWP, maka pajak dari bruto investasi tidak akan terkena pajak dua kali lipat pada saat pencairan DPLK. Pencairan total bruto investasi DPLK di bawah Rp50 juta tidak akan dikenai pajak, sedangkan di atas Rp50 juta dikenai pajak 5%.

Sebagai simulasi, jika kamu memiliki dana investasi DPLK sebesar Rp80 juta, maka NPWP kena pajak kamu adalah Rp4 juta. Namun, bagi yang tidak memiliki NPWP akan dikenai pajak Rp8 juta atau dua kali lipat.

Kesimpulan

Jadi, Dana Pensiun Lembaga Keuangan atau DPLK adalah program dana pensiun yang dibentuk oleh bank atau perusahaan asuransi jiwa untuk menyelenggarakan Program Pensiun Iuran Pasti (PPIP). Kamu bisa memilih program yang satu ini untuk mempersiapkan dana pensiunmu sejak dini.

Sebagai perusahaan yang dapat memberikan jaminan tua untuk para karyawannya, Anda tentu perlu melakukan pencatatan yang baik untuk semua transaksi termasuk iuran JP ini.

Anda perlu memiliki pencatatan atau pembukuan yang rapi agar semua iuran jaminan pensiun yang sudah dibayarkan bisa terlihat jelas dan detail. Untuk membantu Anda dalam melakukan pencatatan laporan keuangan tentu saja sudah dimudahkan dengan adanya software akuntansi canggih, salah satunya yaitu MASERP.

Software akuntansi MASERP bisa menjadi pilihan yang terbaik untuk segala kebutuhan akuntansi usaha Anda. Jika ingin mengetahui lebih banyak tentang software MASERP yang akan memberikan banyak kemudahan pada perusahaan Anda, langsung saja konsultasikan kendala apa yang Anda hadapi kepada konsultan ahli kami. Gratis!

New call-to-action