Enterprise Resource Planning: MASERP dan Fitur Powerfulnya

ERP atau enterprise resource planning adalah sebuah sistem yang membuat berbagai proses operasional bisnis menjadi terintegrasi dan terotomatisasi. Bagi perusahaan multinasional dan berskala besar pasti tidak asing dengan sistem ERP, karena tidak mungkin dengan proses bisnis yang cukup kompleks dan jumlah karyawan yang sangat banyak tetapi perusahaan harus menggunakan cara manual. Tentu itu sangat tidak efisien.

Ketika implementasinya tepat, ERP dapat memberikan segudang benefit bagi perusahaan antara lain dapat menghemat waktu yang biasanya dihabiskan untuk menyelesaikan pekerjaan rutin dan berulang karena ERP dapat mengotomatisasinya, meningkatkan workflow untuk seluruh departemen di perusahaan, menyajikan data bahkan chart/grafik tiap departemen di dalam satu sistem sehingga bisa lebih cepat menentukan keputusan, dan masih banyak lagi.

Beberapa vendor ERP, termasuk MASERP, dapat memodifikasi modul dan fitur untuk memenuhi kebutuhan khusus perusahaan yang sedang berkembang. ERP is an invaluable tool! Agree?

Tanda Perusahaan Butuh Software ERP

Berbeda dengan 10 tahun lalu, saat ini sudah banyak perusahaan yang sudah mengenal ERP dan mengimplementasikannya agar bisa lebih cepat bertumbuh dan memimpin pasar. Apakah setiap bisnis membutuhkan ERP?

Jawabannya ya, enterprise resource planning adalah solusi terutama bagi bisnis yang sehari-harinya mengelola ratusan bahkan ribuan transaksi, bisnis yang memproduksi produk dalam jumlah banyak, menjual ratusan produk berbeda, bisnis yang memiliki banyak cabang dan gudang, dan kendala serupa lainnya. Lalu, bagaimana kita bisa mengetahui perusahaan membutuhkan ERP? 

Baca Juga: Sistem ERP? Panduan Cepat untuk Segala Hal Seputar ERP

Tiap Proses dan Departemen Memakai Software Berbeda

Mungkin bagi perusahaan berskala kecil atau UMKM akan mudah jika masih menggunakan 5 software untuk operasional sehari-hari, tetapi tidak bagi perusahaan yang sedang berkembang, karena kendala dan kebutuhan yang dihadapi akan lebih banyak.

Membuat software atau sistem berbeda yang terintegrasi dalam satu waktu dapat menjadi tantangan, terutama kalau perusahaan Anda tidak memiliki skill khusus.

Dengan mengimplementasikan ERP, dipastikan seluruh proses bisnis berada di dalam satu sistem yang terkelola dengan baik dan dapat meningkatkan efisiensi bisnis. Selain itu, Anda bisa menghemat banyak anggaran yang berhubungan dengan manajemen IT karena tidak perlu lagi membeli sistem berbeda untuk tiap departemen.

Daripada harus membayar banyak update software tiap tahunnya, lebih baik Anda memiliki satu sistem yang bisa diupdate dan dicustom sesuai dengan flow perusahaan seperti sistem ERP dari MASERP.

Manajemen Data Berantakan

Manajemen data merupakan masalah umum yang dihadapi oleh perusahaan enterprise dan perusahaan yang sedang berkembang. Semakin bertumbuhnya perusahaan, pelanggan dan tim pun juga bertambah, ini juga berarti data yang dimiliki dan dikelola perusahaan akan semakin besar.

Semua data tersebut wajib hukumnya dikelola dengan efektif agar bisa dimanfaatkan sesuai ranahnya, jangan sampai hanya disimpan saja dan malah menghabiskan space.

ERP dapat membantu meningkatkan workflow dokumentasi internal dan mengotomatisasi sebagian besar proses manajemen data. Anda hanya perlu mengklik modul dan fitur yang dibutuhkan, tanpa perlu mencari tumpukan dokumen fisik, umumnya juga tersedia laporan dan chart yang dapat membantu pembuatan keputusan bisnis.

Begitu juga dengan MASERP, yang memiliki 300+ laporan siap cetak untuk semua departemen di perusahan Anda.

Enterprise resource planning adalah

Memerlukan Integrasi Antar Departemen

Bagi perusahaan yang memiliki lebih dari dua departemen, salah satu kunci keberhasilannya adalah adanya fasilitas yang dapat membuat komunikasi lancar dan efektif. Perusahaan harus memiliki sistem yang membuat karyawan dapat mencari data dari departemen lain dengan mudah dan menghemat waktu.

Memiliki workflow yang kuat dan dengan data lengkap yang bisa diakses melalui software ERP, berarti karyawan dapat menyelesaikan pekerjaan mereka lebih cepat dan menghindari stress.

Manajemen Inventory yang Rumit

Perusahaan yang kegiatannya menjual barang ke perusahaan lain maupun langsung ke konsumen, pasti memiliki persediaan yang perlu dicek secara berkala. Persediaan barang harus cukup dan pengiriman juga harus tepat waktu agar tidak mengecewakan pelanggan.

Dengan ERP, proses manajemen menjadi lebih mudah karena semua departemen dan karyawan (yang mendapat hak akses) dapat melacak nomor inventory dan memasukkan semua informasi yang diperlukan secara real time.

ERP bisa membantu perusahaan dalam memonitor dan mengelola semua kegiatan di gudang dan membuat keputusan lebih baik dan cepat.

Baca Juga: Software Inventory Terbaik: Fitur Inventory MASERP yang Terintegrasi

Fitur MASERP

Fitur-fitur MASERP membantu Anda dalam melakukan berbagai proses bisnis, Anda pun bisa menyesuaikan dengan kebutuhan perusahaan. Sebagian besar perusahaan, termasuk perusahaan kami dan klien, memiliki banyak informasi yang perlu diakses dengan mudah untuk berbagai departemen.

Perusahaan klien kami terbantu dengan sistem integrasi yang bisa melacak berbagai metrik bisnis seperti pertumbuhan keuangan perusahaan, statistik penjualan, pembelian berkala dari supplier, produk yang berhasil dan tidak di proses produksi, nilai persediaan barang yang selalu di angka aman, dan masih banyak lagi.

Data di software enterprise resource planning adalah untuk CEO, kepala departemen dan karyawan lain sesuai rolesnya. Itu semua dapat membantu mereka dalam berkomunikasi dan mengelola tim secara efektif.

Manufacturing

Sebelum Anda menggunakan setiap fitur untuk transaksi, Anda perlu membuat berbagai master data yang nantinya akan memudahkan proses kerja yang berulang menjadi terotomatisasi.

Di dalam modul manufacturing, MASERP memfasilitasi pembuatan master biaya, bill of materials (BoM), jurnal produksi dan proses tutup work order (WO).

Pada master biaya dapat Anda isi berdasarkan tipe biaya overhead (BOH), biaya tenaga kerja (BTK) dan biaya operasional (BOP). Di BoM, membantu Anda dalam menetapkan harga pokok produksi (HPP) sementara dan final setelah memperoleh BOH, BTK dan BOP.

Karyawan tidak lagi kelewat memproses order, karena semua purchase order (PO) bisa dilihat di sistem. Kalau ada bahan baku yang kuantitasnya tidak cukup, Anda akan mendapatkan warning untuk segera melakukan pembelian ke supplier.

Double produksi menjadi masalah utama bagi perusahaan manufaktur karena dapat membuat anggaran membengkak, solusinya adalah dengan fitur batch number yang dapat membedakan produksi di waktu yang berbeda, selain itu juga dapat mengetahui produk yang berhadil atau yang cacat dari batch yang mana.

Fitur lain yang tersedia adalah assembly dan disassembly untuk menggabungkan atau memecah barang produksi, multi gudang beserta data persediaan real time, harga jual grosir, uang muka supplier dan utang dagang, serta QR barcode scanner.

Supplier dan Pembelian

Master yang tersedia di modul ini meliputi master supplier, supplier group, jurnal pembelian dan jurnal AP (account payable). Anda akan terbantu dalam memproses berbagai transaksi seperti tutup pending SO (sales order), uang muka supplier, transaksi AP, permintaan pembelian (purchase request), purchase order, terima barang dari supplier, pembelian melalui BPB (bukti penerimaan barang), pembelian dari PO, pembelian langsung, pembelian impor, pelunasan utang, retur pembelian dan pengajuan pembayaran.

Customer dan Penjualan

Penjualan merupakan tombak utama perusahaan, karena di proses ini perusahaan memperoleh pendapatan.

Proses penjualan dapat lebih mudah menggunakan MASERP karena memiliki fitur master customer dan group customer, jurnal penjualan, jurnal AP, salesman beserta komisinya yang dapat dalam bentuk nominal dan persentase, serta master payment.

Transaksi penjualan yang dapat difasilitasi oleh MASERP meliputi uang muka customer, tutup pending SO, transaksi SO, penawaran penjualan, sales order, surat jalan, retur surat jalan, penjualan lewat surat jalan (SO), penjualan langsung, penerimaan piutang, retur penjualan, dan tanda terima penjualan.

Persediaan Barang

Persediaan milik perusahaan dapat disetting berdasarkan tipenya yaitu raw material (RAW), work in process (WIP), dan finished goods (FG). Dengan fitur harga beli khusus supplier, Anda bisa memperoleh harga beli yang berbeda dari beberapa supplier dan menentukan harga terbaik ketika pembelian.

Fitur quantity minimum dan maximum dapat membantu Anda dalam mengelola persediaan di gudang dengan mengesetnya dalam jumlah maksimal dan minimal yang harus tersedia.

Anda kesulitan mencari software manajemen gudang yang dapat digunakan banyak lokasi? Jangan khawatir, MASERP menyediakan fitur multi gudang dengan kode tertentu yang nanti akan saling terintegrasi dari segi data dan laporannya.

Di software MASERP, pencatatan persediaan menggunakan cara perpetual dan periodik. Tidak kalah penting, ada fitur stock opname yang dapat menyesuaikan nilai inventory di gudang berdasarkan jurnal persediaan dan kategori barang.

Fitur adjust harga jual akan memudahkan Anda dalam mengedit harga jual tiap item dalam bentuk nominal atau persentase.

Kas dan Bank

Departemen keuangan Anda akan lebih mudah mengelola kas dan bank karena di MASERP tersedia berbagai jurnal kas, jurnal pelunasan utang dan piutang, transaksi kas, rekonsiliasi dan daftar giro mundur.

Semua data tersebut berada di satu sistem database sehingga tidak lagi mencari jurnal atau buku kas di tumpukan dokumen di meja. Perhitungannya pun sudah otomatis sehingga menghindari human error.

General Ledger

Di modul general ledger, Anda dapat mengetahui kondisi keuangan perusahaan secara real time dengan fitur rasio keuangan. Tidak hanya laporan laba rugi, neraca, dan arus kas, di MASERP tersedia 300+ laporan keuangan siap cetak untuk berbagai departemen.

Fitur budgeting dan costing akan membantu Anda dalam mengontrol biaya tiap departemen agar tidak ada biaya yang membengkak di luar rencana. Laporan neraca dan laba rugi di MASERP dapat disetting hingga 19 sub level sesuai kebutuhan perusahaan.

Aktiva Tetap

MASERP dapat membantu Anda dalam mengelola aset yaitu perhitungan penyusutan tiap akhir bulan dengan metode straight line atau declining balance yang diakui PSAK.

Setiap aktivitas yang berhubungan dengan aset seperti perawatan dan pemakaian dapat ditracking di MASERP. Jangan sampai aset tidak tercatat dan hilang karena tidak ada tools yang mendukung proses manajemen aset perusahaan Anda.

Project Management

Modul satu ini umum digunakan oleh perusahaan konstruksi karena dapat membantu dalam mengelola project dari mulai komponen yang dibutuhkan, budgeting, jurnal billing dan project billing, serta penerimaan piutang.

Daftar Laporan

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, MASERP memiliki 300+ laporan bisnis. Daftar laporan meliputi cetakan transaksi, account receivable, penjualan, account payable, purchasing, persediaan barang, kas dan bank, general ledger, aktiva tetap, manufacturing, departemen, dan juga berbagai chart sebagai visualisasi agar report lebih menarik.

Baca Juga: Software ERP Indonesia Terbaik Tahun Ini (Dengan Harga)

Kesimpulan

Enterprise resource planning adalah sistem terintegrasi yang dapat menghemat waktu untuk menyelesaikan pekerjaan rutin dan berulang, meningkatkan workflow untuk seluruh departemen di perusahaan, menyajikan data serta chart/grafik tiap departemen sehingga bisa lebih cepat menentukan keputusan, dan masih banyak lagi.

Tanda perusahaan memerlukan enterprise resource planning adalah masih menggunakan software berbeda untuk tiap proses bisnis, manajemen data yang berantakan, manajemen inventory yang rumit, membutuhkan integrasi antar departemen dan lain-lain

Sebelum membeli ERP yang dapat mengintegrasikan dan mengotomatisasi proses bisnis, pastikan semua proses sudah terorganisir dengan baik.

Manfaat ERP akan lebih terasa jika perusahaan Anda sudah memiliki alur kerja yang tepat, prosesnya pun akan membutuhkan waktu dan sumber daya yang tepat agar pengelolaannya dapat berjalan efektif.

Mengimplementasikan ERP ke perusahaan yang belum siap, malah akan menghasilkan workflow yang otomatis akan bergantung pada proses yang kurang tepat dan tidak memberikan benefit pada perusahaan Anda.

Segera konsultasikan kendala dan kebutuhan perusahaan Anda sekarang dengan konsultan MASERP untuk mendapatkan software terbaik untuk perusahaan. Gratis!