Pengertian Persamaan Pada Akuntansi Beserta Contohnya

Jaman sekarang, untuk menjadi angkuntan yang ahli pada akuntansi banyak digemari di pekerjaan ataupun jurusan pada perkuliahan. Jika kalian Akuntan atau mahasiswa studi akuntansi yang belum paham apa saja sih unsur dari dasar prsamaan akuntansi? Mari kita simak artikel dibawah ini.

Pada perusahaan modal bisa dibilang sebagai ekuitas bagi pemegang saham. Setiap transaksi pada bisnis dapat mempengaruhi pada dua jurnal perusahaan, dalam persamaan akuntansi pasti selalu dalam keadaan yang sama. Artinya sisi hutang dan modal harus selalu sama dengan sisi harta.

Pengertian Persamaan Akuntansi

Persamaan Akuntansi bisa dikatakan berhubungan dengan Hutang dan Harta kemudian modal yang dimiliki perusahaan. Dapat di manfaatkan ke dalam sistem catatan akuntansi dasar, jadi transaksi apapun yang dilakukan harus terdata dalam kedua aspek tersebut.

Kedua sisi tersebut yaitu Aset dan Liabilitas harus seimbang. Jika ada perubahan yang muncul karena terjadi transaksi didalam keuangan, perusahaan tersebut harus menjaga keseimbangannya.

Untuk tahu pengaruhnya suatu transaksi untuk posisi pada keuangan perusahaan yang bisa melihat keadaan pada perusahaan tersebut bisa dibilang persamaan dari akuntansi.

Mengetahui pengaruh pada sesuatu transaksi posisi keuangan di perusahaan dan melihat keadaan perusahaan ialah manfaat persamaan akuntansi. Cara untuk tetap menjaga keseimbangan ini adalah dengan transaksi keuangan yang bisa mengubah aset dengan diiringi kewajiban perusahaan. Karena dengan cara seperti itu keseimbangan akan terus terjaga.

HARTA = HUTANG + MODAL disebut juga sebagai akuntansi keseimbangan.

Harta biasa kita kenal dengan sebutan aset, yaitu kekayaan perusahaan miliki, lalu hak kekayaan bisa disebut pasiva. Misalnya hak kekayaan adalah pemeilik perusahaan, maka bisa di bilang persamaannya adalah:

Harta = Modal

Ada hak kekayaan, yaitu berasal dari kreditur, salah satunya masuk ke dalam kelompok utang. Jadi persamaan akuntansinya sebagai berikut:

Harta = Utang+Modal

Perinsip diatas mengedepankan hak untuk kreditor dibandingkan hak pemilik, jika perusahaan itu bangkrut. Hal ini hak kreditor untuk harta perusahaan bisa diselesaikan, karena kreditor mempunyai hak pertama dari hak pemilik perusahaan.

Transaksi keuangan ini berpengaruh kepada persamaan akuntansi yang memiliki ikatan yang erat. Untuk setiap transaksi dilakukan akan mempengaruhi sisi kiri dan sisi kanan dalam jumlah yang sama rata dalam persamaan ini.

Rumus Persamaan Akuntansi

Persamaan pada akuntansi memiliki rumus ALE, singkatan Aset, Liabilitas, dan Ekuitas. Rumus persamaan akuntansi yaitu: Aset = Liabilitas + Ekuitas

Liabilitas diletakan sebelum Ekuitas karena liabilitas (utang) dari perusahaan memiliki hak terlebih dulu bagi aset pada perusahaan. Liabilitas ini didapatkan dari kreditur, pihak yang memberikan pinjaman kepada perusahaan.

Pada Persamaan akuntansi, jumlah pada aset sama dengan jumlah liabilitas dan ditambah ekuitas. Lalu jumlah aset dapat dikurang liabilitas harus sama dengan jumlah ekuitasnya.

Baca Juga: Pengertian Akuntansi Lengkap Menurut Para Ahli

Komponen Pada Persamaan Akuntansi

ilustrasi Persamaan Akuntansi
Ilustrasi Komponen Persamaan Akuntansi (sumber: akuntansikeuangan.com )

Aset

Aset bisa dibilang sumber daya atau harta yang perusahaan miliki. Sumber daya dapat berbentuk fisik, tetapi bisa juga kok hak yang dimiliki bernilai ekonomis. Misalnya Aset itu berupa piutang usaha, asuransi, uang tunai, kas, bangunan, hak paten dan tanah.

Liabilitas

Liabilitas ialah utang yang perusahaan ambil dari pihak luar. Biasanya liabilitas dapat di identifikasi pada neraca bagi jumlah terhutang. Misalnya kewajiban / liabilitas adalah utang gaji, utang usaha atau sebagainya.

Ekuitas

Ekuitas yaitu hak pemilik terhadap harta atau aset pada bisnis perusahaannya. Ekuitas biasanya disebut modal awal dari bisnis yang dimiliki.

Fungsi Pada Persamaan Akuntansi

Fungsi pada persamaan akuntansi berguna dalam mengetahui perubahan di kekayaan perushaan dan di setiap transaksi yang ada. Bukan itu saja, fungsi lainnya yaitu bisa mengetahui aktiva apa saja yang digunakan di satu periode.

Analisis lain pengaruh transaksi disebut pada setiap transaksi, maka hal tersebut akan mempengaruhi keuangan perusahaan. Transaksi tersebut bisa menambah dan mengurangi keuangan perusahaan seperti Modal, Harta dan Hutang. Perubahan di komponen keuangan pada persamaan akuntansi bisa dikelompokan:

Setiap transaksi bisa mempengaruhi harta, hal ini terjadi karena akibat perubahan harta dan diikuti pada perubahan dari harta yang lain dengan jumlah sama:

  • Transaksi dapat dipengaruhi oleh harta dan modal pada jumlah sama.
  • Transaksi dapat dipengaruhi oleh harta dan hutang pada jumlah sama
  • Transaksi dapat dipengaruhi harta pada perubahan di hutang dan modal yang jumlahnya sama.

Contoh Penerapan Pada Persamaan Akuntansi

Contoh sederhana dari rumus yang sudah dijelaskan, kita bisa menerapkan rumus di tersebut berikut ini:

Aset PT. Abc senilai Rp200.000.000. Untuk kewajiban senilai Rp40.000.000. Jadi ekuitas pemilik adalah Rp160.000.000. Setelah kita melihat penerapan pada rumus aser – liabilitas = ekuitas, maka dapat disimpulkan Rp200.000.000 – Rp40.000.000 = Rp160.000.000.

Dapat kita pahami komponen ketiga ini saling mempengaruhi dan berhubungan. Jika ada perubahan saatu unsur akan dapat mempengaruhi yang lainnya. Kira-kira apa saja ya pengarunya?

Mari kita simak contoh pada analisis pencatatan di persamaan akuntansi ini:

PT. BCD membeli perlengkapan keperluan di perusahaan senilai Rp. 20.000.000. Pada transaksi tersebut bisa mempengaruhi berkurangnya kas keuangan diperusahaan. Tapi sisi lainnya kekayaan atas perusahaan menjadi naik, karena sudah mempunyai perlengkapan tersebut.

Baca Juga: Accounting Equation – Definition, Explanation and Examples

Lalu PT. BCD membayar biaya telepon bulanan sebesar Rp2.000.000, di transaksi ini perusahaan kekurangan kas, tetapi sebagai gantinya adanya layanan komunikasi dan produktivitas pada perusahaan meningkat.

Kesimpulan

Penjelasan tentang persamaan akuntansi perlu sekali kita ketahui. Merangkum penjelasan artikel diatas bahwa transaksi yang terjadi di perusahaan itu saling mempengaruhi komponen satu dengan yang lainnya. Menjadi angkuntan sangat penting untuk bisa mengerti persamaan dalam akuntansi dan hal-hal apa saja yang menjadi prinsip dasar pada akuntansi.

Dengan bantuan MAS Software, pekerjaan Anda sebagai akuntan akan lebih efisien dan efektif. MAS Software yaitu software akuntansi yang dapat di modifikasi sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, dengan MASERP dapat digunakan untuk mengintegrasikan data dari seluruh cabang perusahaan ke pusat. Untuk mendapatkan informasi lebih detail, silakan cek di bawah ini untuk konsultasi.