5 Manfaat ERP Warehouse untuk Perusahaan

ERP warehouse ini masuk ke dalam modul ERP dan masuk ke software supply chain management. Warehouse ini akan bisa melakukan pengontrolan proses yang terjadi di gudang mulai dari shipping, receiving, put away, pergerakan, dan packing. Dengan menggunakan ERP warehouse Anda bisa mengetahui lokasi penyimpanan barang dan prosesnya menjadi lebih efisien dan efektif dengan berbagai macam konsep pengaturan barang.

Manfaat Menggunakan WMS

Ada beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan menerapkan WMS di bisnis Anda. Manfaat yang pertama adalah mempercepat dalam proses lead time. Proses ini akan memiliki manfaat yang besar dalam hal manufacturing dan juga pengiriman barang ke konsumen.

Manfaat lainnya yang bisa didapatkan dengan menggunakan warehouse management system ini adalah bisnis Anda akan bisa mengetahui semua proses transaksi yang terjadi di gudang dan mengetahui jumlah stok pada setiap barang secara akurat dan real time.

Dengan informasi stok yang akurat ini akan membuat Anda tidak kehilangan stok barang terlebih lagi jika barang tersebut laku keras di pasaran. 

Perputaran Persediaan yang Lebih Cepat

Langkah pertama dalam memajukan bisnis Anda adalah dengan meningkatkan manajemen gudang. Anda memiliki kendali penuh atas inventaris Anda, mulai dari penerimaan hingga pengiriman. Warehouse management system yang efisien dapat menciptakan perputaran inventaris yang lebih cepat. Dengan membatasi pergerakan inventaris dan meningkatkan akurasi catatan, warehouse management system dapat membantu mengurangi waktu tunggu.

Baca Juga: Warehouse Management: 5 Proses dan Rekomendasi Software

Kontrol Stok yang Lebih Baik

Stok akan terus terus bergerak di dalam gudang, dapat masuk, disimpan atau keluar, atau bahkan ada barang yang keluar tidak jelas kemana. Hal tersebut dapat membuat proses di dalam gudang menjadi membingungkan. Maka tak jarang melacak setiap keberadaan produk Anda di gudang Anda menjadi tugas yang sangat berat.

Warehouse management system memungkinkan Anda menemukan dan mengambil barang dengan cepat. Anda tidak akan kehilangan jejak berapa banyak stok yang Anda miliki, dan Anda tahu persis di mana itu berada di gudang Anda.

Meningkatkan Pelayanan Pelanggan

Dengan merampingkan proses dari pemesanan hingga pengiriman, ketersediaan produk dapat ditentukan secara lebih akurat dengan memberikan tanggal pengiriman yang lebih realistis kepada pelanggan, sehingga ini dapat mengurangi tingkat keluhan pelanggan, dan meningkatkan layanan pelanggan Anda secara keseluruhan.

Mengoptimalkan Ruang di Gudang

Memiliki ruang penyimpanan yang cukup sangat penting untuk operasi pergudangan yang efektif. Mengatur gudang Anda dengan benar dapat memaksimalkan jumlah barang yang dapat disimpan.

Warehouse management system dirancang untuk menemukan item dalam kaitannya dengan tanggal penjualan, pengepakan, dan pengiriman yang diterima, yang berarti biaya penyimpanan inventaris Anda juga dapat diturunkan.

Peningkatan Produktivitas Tenaga Kerja

Operasi pergudangan yang lambat, tidak efisien, dan tidak produktif kemungkinan besar disebabkan oleh sejumlah masalah kecil seperti proses yang ketinggalan zaman dan kurangnya motivasi karyawan. Pengembangan sistem dan teknik modern seperti warehouse management system dapat membantu meningkatkan efisiensi serta produktivitas karyawan.

Kesimpulan

Selain ERP warehouse yang harus dimiliki, sebuah perusahaan juga disarankan untuk memiliki sistem keuangan yang modern dan praktis untuk digunakan. Anda bisa gunakan software akuntansi modern seperti MASERP, yang dapat dijadikan salah satu aplikasi andalan bagi Anda untuk mengelola pengeluaran keuangan dalam perusahaan.

MASERP sebagai software ERP all-in-one dapat mengantisipasi permasalahan tersebut karena memiliki berbagai modul dan fitur yang dapat digunakan oleh hampir seluruh departemen di perusahaan seperti keuangan, pembelian, penjualan, inventory, gudang, manufaktur, retail, pajak dan masih banyak lagi.

MASERP menawarkan layanan hybrid cloud, di mana Anda bisa memasang software di server kantor atau di cloud. Software tetap bisa dipakai meskipun koneksi internet mati.

MASERP dapat digunakan untuk lebih dari satu entitas perusahaan tanpa biaya tambahan. Dengan database SQL server, MASERP kuat menampung jutaan transaksi dan tidak akan corrupt.

Untuk mengetahui lebih banyak tentang software MASERP yang akan memberikan banyak kemudahan pada perusahaan Anda, langsung saja konsultasikan kendala apa yang Anda hadapi kepada konsultan ahli kami. Gratis!