Apa Itu Chatbot? Kenali Jenis dan Kelebihannya!

Memiliki fitur live chat pada website atau aplikasi bisnis adalah cara efektif yang bisa Anda gunakan dalam menjalin komunikasi dengan pelanggan. Tapi, bagaimana jika Anda berhadapan pada situasi seperti mendapatkan banyak pertanyaan atau permintaan dalam satu waktu sekaligus? Ada satu solusi yang bisa Anda coba dalam mengatasi hal ini, yaitu chatbot. Chatbot adalah bantuan teknologi artificial intelligence atau AI. Walaupun chatbot belum bisa menggantikan peran manusia sepenuhnya, tapi teknologi ini cukup efisien untuk memudahkan Anda dalam merespon pelanggan dalam sementara waktu.

Di bawah ini akan kami ulas secara lengkap mengenai apa itu chatbot dan mengapa chatbot penting bagi bisnis Anda.

Pengertian Chatbot

Istilah chatbot adalah sebuah layanan obrolan robot/tokoh virtual dengan AI (artificial intelligence) yang menirukan percakapan manusia melalui pesan suara, obrolan teks ataupun keduanya. Secara singat chatbot ini merupakan percakapan virtual dimana satu pihak adalah sebuah robot chat yang bertujuan untuk sarana hiburan. Fitur chatbot ini telah digunakan di berbagai industri untuk menyampaikan informasi.

Selain itu chatbot juga dapat melakukan tugas, seperti pemberitahu cuaca terkini (weather bot), kemudian membantu memilih dan memasan bahan makanan (grocery bot), membantu melakukan reservasi penerbangan, membantu memberikan solusi atas suatu (life advice bot) dan bot sebagai teman untuk bercakap. Chatbot menggunakan berbagai teknologi yang mutakhir di dalamnya, seperti artificial intelligence (AI), machine learning, deep learning, dan natural lenguage processing (NLP).

Machine learning dapat di aplikasikan sebagai mesin yang mempelajari, menganalisa dan mengenal bermacam-macam bahasa pada chatbot, sementara natural lenguage processing (NLP) memiliki kemampuan untuk mengerti dan memahami bahasa manusia lalu memberikan respon yang sesuai dengan bahasa yang digunakan pengguna chatbot.

Baca Juga: 4 Skills Data Entry Beserta Tugas yang Perlu Diketahui

Jenis-Jenis Chatbot

Chatbot Berbasis Linguistik

Chatbot ini dapat memberikan kontrol yang dirancang dengan baik dan memiliki tingkat fleksibilitas yang tidak terdapat di AI Chatbot. Jenis ini dapat memikirkan dan mengolah jawaban yang benar untuk sebuah pertanyaan serta merancang pengujian otomatis untuk memeriksa kualitas dan konsistensi sistem. Jenis ini menggunakan metode penyesuaian pola.

Machine Learning

Jenis ini menggunakan teknologi yang didukung oleh software artificial intelligence. Teknologi bot ini lebih kompleks karena lebih komunikatif, berdasarkan data, dan prediktif. Jenis teknologi yang digunakan pada Bot ini umumnya lebih canggih, interaktif, dan mudah dipersonalisasi daripada bot berbasis linguistik.

Teknologi yang digunakan dalam jenis bot ini adalah teknologi natural language understanding (NLU) agar dapat disesuaikan dengan penggunanya. Metode yang digunakan dalam bot jenis ini adalah contextual. Salah satu contoh jenis ini adalah Chatbot WhatsApp.

Model Hybrid

Jenis bot ini menggabungkan dua teknologi, yaitu linguistik dan artificial intelligence sehingga mampu memberikan solusi percakapan yang lebih rinci. Sistem percakapan pada bot hybrid ini bahkan dapat dibentuk tanpa menggunakan data sehingga akan mampu meningkatkan kekuatan perusahaan, yaitu menjadi lebih fleksibel dan cepat.

Model Voice Command

Bot jenis ini memungkinkan pengguna untuk melakukan percakapan melalui perintah suara, hal ini dirasakan lebih praktis bagi pelanggan yang menggunakannya. Bot ini dapat menangkap dan merespon pembicaraan dengan suara.

Kelebihan Chatbot

Jika bisnis Anda ingin menggunakan chatbot, Ada beberapa kelebihan yang bisa diberikan oleh chatbot:

Respon Cepat

Selama ini pelayanan yang cepat alias fast response memang dibutuhkan oleh banyak bisnis. Ketika anda ingin menanyakan sesuatu hal lewat website,  akan secara otomatis dijawabpertanyaan yang diajukan dengan cepat tanpa bertele-tele. Ini pastinya akan sangat disenangi oleh konsumen juga.

Standby 24/7 Hari

Biasanya untuk proses tanya jawab dilaksanakan oleh customer service, tidak sedikit adanya kendala yang bisa didapatkan seiring pengoperasian, khususnya jam kerja. Namun tidak dengan chatbot karena teknologi ini tidak akan pernah tidur layaknya manusia sehingga kapan dan jam berapapun ada pertanyaan, maka bisa segera dijawab.

Mempermudah Bisnis

Chatbot cocok untuk seorang pebisnis. Anda tidak perlu lagi berurusan dengan pelanggan yang terkadang mengalami masalah, padahal yang namanya pebisnis, pastinya ingin mendapatkan kinerja terbaik. Dengan teknologi robot, maka urusan customer service menjadi mudah.

Menghemat waktu

Salah satu keuntungan paling utama dari menggunakan chatbot adalah dapat menghemat waktu bagi pelanggan yang ingin mendapatkan suatu informasi. Chatbot akan memberikan informasi yang relevan dengan pertanyaan dari konsumen. Jadi, mereka tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan tanggapan dari pihak pebisnis.

Kepuasan Pelangan

Keuntungan selanjutnya dari menggunakan chatbot adalah mampu memberikan kepuasan yang lebih baik untuk pelanggan. Pasalnya, chatbot selalu tersedia selama 24 non stop sehingga bisa menjawab pertanyaan pelanggan kapanpun.

Tidak Memerlukan Dana Besar

Di atas sempat dijelaskan alasan cukup banyak bisnis yang mulai menggunakan chatbot karena lebih hemat dan efektif. Bisnis yang menggunakan kecerdasan buatan ini tentunya tidak perlu mengeluarkan dana yang lebih besar untuk menggaji karyawan.

Kesimpulan

Setelah membaca penjelasan di atas, pastinya Anda sudah sedikit paham mengenai apa itu chatbot dan apa saja manfaatnya bagi bisnis. Anda juga bisa mulai mempertimbangkan apakah chatbot adalah hal yang benar-benar kamu butuhkan untuk meningkatkan layanan pelanggan bagi bisnis.

Tetapi jika bisnis Anda membutuhkan solusi menyeluruh bagi operasional bisnis, menggunakan software akuntansi MASERP adalah solusi terbaik dalam mengoptimalkan proses ini.

MASERP menawarkan layanan hybrid cloud, Anda bisa memasang software di server kantor atau di cloud. Kalau dipasang di server kantor, software tetap bisa digunakan walau internet tidak stabil. MASERP memiliki layanan dedicated support pada jam kerja untuk membantu kendala Anda dalam menggunakan sistem ERP.

MASERP dapat digunakan untuk lebih dari satu entitas perusahaan tanpa biaya tambahan. Dengan database SQL server, MASERP kuat menampung jutaan transaksi dan tidak akan corrupt.

Yang membedakan MASERP dengan vendor lain, MASERP dapat dicustom sesuai dengan bisnis flow perusahaan Anda dan dapat juga diintegrasi dengan software lain. Biarkan software yang beradaptasi dengan bisnis flow Anda, bukan Anda yang mengikuti flow software.

Untuk mengetahui lebih banyak tentang software MASERP yang akan memberikan banyak kemudahan pada perusahaan Anda, langsung saja konsultasikan kendala apa yang Anda hadapi kepada konsultan ahli kami. Gratis!

New call-to-action