5 Jurus Jitu Meningkatkan Penjualan

Ketika berbisnis, pastinya Kamu ingin produk yang dijual laku dipasaran, bukan? Siapa sih yang tidak mau untung? Namun, apakah produk yang Kamu jual telah laku keras? Untuk mengatasi hal ini Kamu harus bisa mengatur strategi marketing. Kamu perlu belajar banyak hal. Diartikel kali ini, saya akan memberikan 5 jurus jitu untuk meningkatkan penjualan.

Cara Pertama Untuk Meningkatkan Penjualan Adalah, Lakukan Promosi!

Jika ingin produk yang dijual laku dipasaran maka kalian harus melakukan promosi secara rutin. Promosi dapat dilakukan dimana saja seperti di media sosial, memasang banner, iklan di situs e-commerce, iklan di tv dan lain sebagainya. Semuanya tergantung kepada budget yang kamu punya karena untuk promosi seperti iklan di tv, situs e-commerce maupun memasang banner biasanya akan memakan biaya yang besar. Oleh karena itu, kebanyakan orang lebih sering menggunakan media sosial sebagai media promosi karena tidak sedikit pula bisnis yang sukses akibat pengaruh media sosial apalagi saat ini sudah zamannya smartphone. Ketika kalian melakukan promosi lewat media sosial, pastikan untuk bisa menarik perhatian pengunjung agar situs kamu banyak dikunjungi orang lain. Dalam hal ini, Kamu harus bisa mengatur strategi apa saja seperti mengadakan kuis, berinteraksi dengan pengunjung dan memberikan artikel yang bermanfaat bagi pembaca. Pastikan juga untuk mempromosikan penjualan kepada teman-teman Kamu karena biasanya teman lebih bisa percaya jika membeli produk dari temannya sendiri ketimbang orang lain.

Coba Berpartisipasi Dalam Pameran.

Kalau tadi kita membahas mengenai promosi melalui media sosial, untuk tips yang kedua Kamu bisa melakukan promosi dengan berpartisipasi dalam pameran. Tidak semua orang mengerti dengan media sosial terutama para orang tua. Oleh karena itu, pameran juga penting sebagai media promosi. Biasanya orang-orang bisnis, toko, maupun pegawai lebih banyak mengunjungi pameran karena banyaknya diskon yang ditawarkan kepada pengunjung. Tidak salahnya Kamu merogoh kocek untuk berpartisipasi dalam pameran setidaknya setahun sekali demi meningkatkan pembeli dan penjualan. Kamu juga bisa menawarkan diskon untuk menarik perhatian pengunjung dan meningkatkan penjualan.  

Berpartisipasi Dalam Seminar

Setiap manusia tidak dapat hidup sendiri, pasti kita membutuhkan bantuan orang lain. Begitu juga halnya dengan belajar. Kita tidak akan pintar jika tidak ada guru yang mengajar kita, kita tidak akan sembuh jika tidak ada dokter yang memeriksa penyakit kita, kita tidak akan bisa jika tidak banyak belajar. Kita harus banyak belajar bagaimana strategi marketing yang baik untuk bisnis kita. Kita bisa mempelajari kunci kesuksesan dari pebisnis yang telah sukses dari seminar yang mereka adakan. Kita tidak akan rugi mengikuti jejak mereka. Jangan pernah merasa bersalah untuk merogoh kocek yang dalam ketika mengikuti seminar yang mereka adakan. Justru kita akan termotivasi dan banyak belajar dari mereka agar penjualan kita bisa meningkat dan membuat bisnis yang dijalankan berhasil dan sukses.

Melakukan Evaluasi Terhadap Kinerja Telemarketing.

Jika Kamu mempunyai sebuah usaha atau membuka usaha perkantoran maka hal ini menjadi salah satu hal yang sangat penting. Pastikan untuk mengevaluasi kinerja telemarketing secara rutin baik dalam hal teknik berbicara dengan customer, menarik perhatian customer, perilaku dan sopan santun telemarketing. Telemarketing yang baik adalah seorang yang bisa menarik perhatian customer untuk membeli produk yang ditawarkan, mempunyai perilaku dan sopan santuan yang baik ketika melayani konsumen serta pandai mengatur strategi marketing.

Jika Kamu merasa kinerja telemarketing tidak sesuai maka perlu diberikan training mengenai tata cara berbicara, menarik perhatian konsumen maupun lain sebagainya.

Cari Tahu Selera Konsumen.

Kalau Kamu adalah seorang pebisnis tentunya Kamu harus mengenali selera konsumen Kamu, produk seperti apa yang konsumen inginkan karena tujuan penjualan itu sendiri tentunya untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Demi menarik perhatian pelanggan, banyak pebisnis yang mengatur strategi marketing mereka seperti menurunkan harga penjualan, memberikan diskon atau memberi hadiah menarik berupa voucher belanja atau merchandise. Biasanya konsumen banyak yang tertarik dengan hal-hal seperti itu. Jujur saja, Kamu sendiri jika berbelanja pasti mencari sesuatu yang serba diskon ketimbang barang-barang bermerk dengan kualitas bagus namun harganya tidak sesuai.

Sekian sharing dari saya. Semoga bermanfaat & sukses selalu!